Sep 17, 2024
0
0
PEKATNEWS.COM- Kali ini Koto Baru Kecamatan Sungai Tarab Kabupaten Tanah Datar tampil dalam Program Unggulan (Progul) Bupati Kabupaten Tanah Datar, Eka Putra, SE.MM. Satu Nagari Satu Event (SNSE).
Kegiatan SNSE itu dikemas dalam Festival Budaya Koto Baru Basinggang yang dibuka langsung oleh Bupati Eka Putra di Balai Balai Nagari Koto Baru Kecamatan Sungai Tarab pada Selasa 17 September 2024.
Acara yang sangat meriah diikuti oleh seluruh masyarakat Koto Baru dengan menampilkan berbagai budaya adat serta kearifan lokal yang ada di daerah ini.
Diketahui bahwa SNSE merupakan salah satu program unggulan yang digagas oleh Bupati Eka Putra dan dilaksanakan untuk memberikan berbagai manfaat, seperti pelestarian adat dan budaya serta pergerakan perekonomian masyarakat di Nagari.
Seperti yang disampaikan Bupati Eka Putra saat itu, program Unggulan Satu Nagari Satu Event menjadi momentum dan memotivasi bagi Niniak Mamak menularkan ilmu, adat dan istiadat kepada anak kemenakannya serta Bundo Kanduang menampilkan kuliner khas Nagari masing-masing, dengan hadirnya pasar kuliner disitu maka terjadi perputaran roda ekonomi.
Dan lebih mendekatkan ranah rantau dan kampung halaman, dimana dengan adanya event tersebut otomatis perantau tentu akan melihat secara visual kampung halamannya, bisa pulang menyaksikan lebih dekat lagi bersama sanak saudara di kampung.
Juga akan tumbuh sanggar sanggar seni yang mengakar rumput bersama kearifan lokal didaerah ini guna pendidikan dan pelestarian adat dan budaya.
Kalau kegiatan ini dikemas dengan baik serta dikelola serius tentu akan menimbulkan dampak positif yang sangat luas sekali, terutama meningkatkan perekonomian masyarakat.
Pada kesempatan itu Bupati Eka Putra turut dalam acara makan Senggang Ayam bersama masyarakat Koto Baru yang dimulai dari prosesi pembuatan kuliner tersebut.
Bupati Eka Putra juga ikut bertransaksi atau jual beli dengan Basirosok kain saruang, yaitu tata cara unik jual beli masyarakat sekitar dengan bahasa isyarat tangan yang ditutupi dengan kain sarung.
Banyak keunikan lain yang ditampilkan dalam Festival ini seperti kekayaan kuliner yang di tampilkan dengan tarian kolosal oleh anak-anak Nagari Koto Baru.
Tidak lupa juga hasil pertanian dan perkebunan dimana daerah ini penghasil kulit manis(Cassia Vera) dan kopi terbaik.
Dalam kesempatan itu Bupati Eka Putra juga menyampaikan Progul lain yang sangat menguntungkan masyarakat Tanah Datar.
Oleh sebab itu Bupati berharap masyarakat dapat memanfaatkan mengambil azas manfaat dari progul progul nya itu.(Rzl).