Daerah

Pemilik dan Pengelola Cafe Tapian Agam Harry Febrian, Minta Pemko Jangan Tebang Pilih

Payakumbuh, pekatnews.com - Beberapa hari terakhir sebuah tempat hiburan Cafe Tapian Agam Viral di sebuah medsos. Dimana tempat hiburan yang berlokasi di Kelurahan Tanjung Gadang -Sungai Pinago Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh tersebut ternyata pemilik sekaligus dikelola oleh Harry Febrian,SE yang akrab  disapa  Ari Botak.

Saat dimintai keterangan siapa sebenar nya  Pemilik sekaligus pengelola Cafe Tapian Agam ,  Ari Botak memaparkan bahwa dirinya saat ini sebagai pemilik dan mengelola tempat hiburan tersebut. 

"Benar Cafe Tapian Agam saya pemilik nya dan sekaligus mengelola saat ini. Tidak.ada yang lain," ujar Ari Botak, Rabu Malam 7 Juni 2023. 

Selai! itu Ari juga menjelaskan bahwa Cafe Tapian Agam, dalam.beraktififitas masih dalam kewajaran . 

" Kami selalu menjaga aturan yang ada. Bilamana ada  tanggapan negatif, terkait keberadaan tempat hiburan kami, Silahkan lihat sendiri," terang Ari. 

Ari juga menyesalkan dengan dibawa bawanya  nama oknum aparat dengan kepemilikan tempat ini, dengan tegas ia membantah bahwa itu tidak benar. 

"Bila ada yang mengaitkan bahwa tempat hiburan ini miliki oknum aparat , itu tidak benar. Sebab secara tertulis tempat ini milik saya dan mengelolanya. Jadi tidak ada oknum aparat disini," imbuh Ari. 

Terkait dengan keberadaan Cafe Tapian Agam , Ari juga mengatakan bahwa sejak menjadi pemilik sekaligus dikelola nya, menjadikan lapangan kerja buat orang yang menganggur. 

" Banyak orang orang yang menganggur kami kerjakan disini. Begitu pula dalam kegiatan sosial lain nya , kami juga ikut. Jadi jika  Cafe ini ditutup, otomatis  orang bekerja menjadi pengangguran kembali,"/imbuh Ari lagi. 

Ari menyakini selain tempat hiburan Cafe Tapian Agam masih ada tempat hiburan lain nya di Kota Payakumbuh . Lalu mengapa tempatnya yang sering disorot. 

"Masih ada tempat hiburan atau Cafe lain yang ada di Payakumbuh, lalu mengapa hanya Cafe Tapian Agam selalu disorot dengan dugaan negatif. Tentu ini tidak adil. Jadi saya berharap kepada pemerintah jika memang kabarnya  Cafe ini mau ditutup, Cafe atau tempat hiburan lain nya bagaimana,, Jangan tebang pilih," pungkas Ari. (TIM)

Admin :
Juned