Lima Puluh Kota - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota H. Safni Sikumbang Dan Ahlul Badrito Resha,SH ( Sakato ) Deklarasikan diri untuk maju pada Pilkada 2024 nanti di Gedung Serba Guna Densiko Kecamatan Guguak Kabupaten Lima Puluh Kota, Rabu malam, 21/08/2024
Acara yang dihadiri oleh, Buya Mahyeldi serta mantan Walikota Payakumbuh H.Riza falepi menjadikan deklarasi Sakato bentuk keseriusan dalam pencalonan untuk menjadi Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota yang di usung oleh Partai PKS, Hanura dan PDIP.
Dibuka dengan Orasi Politik H.Riza Falepi, menyanggupi kesiapanya dalam membantu Sakato untuk memenangkan Pilkada Kabupaten Lima Puluh Kota
"Saya prihatin dengan pembangunan Lima Puluh Kota yang sangat lamban saat ini, jika Sakato di amanahkan untuk memimpin Kabupaten Lima Puluh Kota. Saya akan mewakafkan diri untuk membantu Pemerintahan Sakato nantinya,"kata mantan Walikota Payakumbuh itu
Sementara itu Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Ansarulah yang juga hadir yakin akan pasangan Sakato memenangkan Kontestasi Pilkada nanti diamanatkan untuk membangkitkan Kabupaten Lima Puluh Kota ke arah yang lebih baik
"Saya berharap Kabupaten Lima Puluh Kota lebih bersinergi dalam membangkitkan kemajuan pembangunan agar tidak tertinggal oleh kabupaten lain , dan itu terdapat pada potensi kepemimpinan Sakato jika terpilih nanti, Insayallah akan menang," Ucapnya
Deklarasi Sakato juga di meriahkan oleh berbagai Doorprize serta di hibur dengan Aktris Minang Populer Fauzana