Mei 4, 2023
0
0
BENGKALIS, – Danramil 01 Bengkalis Kapten Cpl Farimus Hendriko menyerahkan bantuan dari Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Letjend (Purn) Prabowo Subianto berupa 10 unit kendaraan sepeda motor kepada para Babinsa, Kamis (04/05/2023).
Penyerahan bantuan dilaksanakan Danramil, setelah sehari sebelumnya juga diserahkan Komandan Kodim (Dandim) 0303 Bengkalis, Letkol Inf Endik Yunia Hermanto secara simbolis di Makodim 0303 Bengkalis.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dihalaman Koramil Bengkalis, setelah apel pagi prajurit.
Untuk diketahui, bantuan yang dikucurkan Menhan ke Kodim 0303 Bengkalis berupa 60 unit sepeda motor yang diperuntukkan kepada para Babinsa.
Koramil 01 Bengkalis mendapat 10 unit diantaranya guna kepentingan operasional bintara pembina desa guna membantu kesulitan yang dialami masyarakat.
“Alhamdulillah, Koramil 01 Bengkalis telah terima bantuan sebanyak 10 unit sepeda motor jenis trail dari Menteri Pertahanan, Bapak Letjend. TNI (Purn) Prabowo Subianto yang diperuntukkan kepada para Babinsa untuk mendukung operasional di lapangan,” kata Danramil
Unit-unit kendaraan tersebut diserahkan secara resmi kepada para Babinsa jajaran Koramil 01/Bengkalis.
Dalam kesempatan itu, Danramil Bengkalis sangat senang dan bangga atas kepedulian Menhan Prabowo terhadap perjuangan para Babinsa dalam menjaga kedaulatan Negara di tengah masyarakat.
"Alhamdulillah kami sangat bangga atas perhatian dari bapak Prabowo, dan kami ucapkan ribuan terima kasih,"ungkap Kapten Cpl Farimus Hendriko
Tak lupa juga Danramil sampaikan pesan Dandim 0303 Bengkalis agar para Babinsa yang menerima bantuan untuk dapat merawat ranmor tersebut dengan baik.
“Dandim berpesan, jangan dirusak, dimodif apalagi memakai knalpot brong. Harus dirawat dengan baik, karena kendaraan bantuan Bapak Menhan ini dituju untuk mempermudah operasional para Babinsa dalam menjangkau masyarakat di wilayah binaan, bukan untuk hal lain yang tak berguna,” pesannya.
Acara itu berlangsung khidmat, seluruh Babinsa penerima bantuan sepeda motor dari Menhan mengaku senang, bahagia nan sumringah**(Riduwan)