Daerah

Boby firman dan Eri Sanjaya Kandidat Kuat Kadis Kominfo Dan Kadis DP3AP2KB

Pekatnews.com Panitia Seleksi (Pansel) Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kota Padang telah mengumumkan hasil tes wawancara untuk dua jabatan eselon II di lingkup Pemko Padang. 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Padang Arfian membenarkan pansel telah mengumumkan hasil tes wawancara untuk calon kepala Dinas Kominfo dan DP3AP2KB Padang. 

“Ya, sudah diumumkan beberapa hari lalu. Pengumumannya bisa dlihat di website BKD Kota Padang,” ujar Arfian, Minggu (4/12/2022).

Adapun hasil tes wawancara tersebut yakni untuk calon kadis Kominfo Padang peringkat pertama ditempati

Boby Firman (Kabag Umum) dengan nilai 85,68. Disusul Syuhadi (Analis Kebijakan Ahli Madya DPMPTSP) dengan nilai 84,60 dan Harnoldi (Camat Bungtekab) dengan nilai 77,74.

 

Sementara untuk calon Kepala DP3AP2KB Padang urutan pertama ditempati Eri Sendjaya (Kadis Pariwisata) dengan nilai 85,64, urutan kedua Junie Nursyamza (Camat Padang Barat) dengan nilai 84,04 dan Fuji Astomi (Kabag Kesra) di urutan ketiga dengan nilai 83,20.

“Bapak Wali Kota akan memilih langsung pejabat yang akan mengisi jabatan Kadis Kominfo dan Kepala DP3AP2KB. Setelah itu akan dilakukan pelantikan,” tutur Arfian. 

Dua pejabat pilihan wali kota diperkirakan menduduki jabatan barunya pada akhir bulan Desember ini.(*)

 

 

 

 

Admin :
RBsatu