Daerah

IKPT Dan IKAPGA JAYA Serahkan Bantuan Huntara Kepada Bupati Eka Putra, Willy Adha Sampaikan Duka Mendalam

Bupati Eka Putra terima Huntara dari Ikatan Keluarga Perantau Galogandang dan Turawan Nagari III Koto

PEKATNEWS.COM- Wali Nagari III Koto Kecamatan Rambatan, Willy Adha, serahkan bantuan Hunian Sementara dari Perantau III Koto melalui Bupati Kabupaten Tanah Datar Eka Putra, SE.MM.

2 unit bantuan Huntara dari Ikatan Keluarga Perantau Turawan(IKPT) dan Ikatan Keluarga Perantau Galogandang (IKAPGA JAYA) tersebut untuk dapat diteruskan Bupati Eka Putra kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir bandang di Jorong Panti Kecamatan Rambatan pada Selasa 18 Juni 2024.

Bersama Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) Tanah Datar 2 unit Huntara tersebut selesai pengerjaannya dan siap untuk ditempati.

Pada kesempatan itu Willy Adha juga sampaikan rasa duka yang mendalam dari perantau serta masyarakat Nagari III Koto atas bencana yang menimpa korban dan semoga bantuan ini bermanfaat, ungkap nya. 

Pada kesempatan itu Bupati Eka Putra, SE,MM. sebagai Kepala Daerah mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada perantau Nagari III Koto atas kerja kerasnya dalam mewujudkan Huntara bagi masyarakat terdampak banjir bandang dan tanah longsor.

Bupati Eka Putra menambahkan bahwa terwujudnya 2 unit Huntara ini akan bermanfaat bagi masyarakat yang rumahnya tersapu akibat banjir bandang dan tanah longsor beberapa waktu silam.

Ditambahkan Bupati Eka Putra bahwa bantuan ini sangat diharapkan oleh pengungsi yang telah kehilangan rumahnya akibat banjir bandang dan tanah longsor sebulan yang lalu.

Kami mendo'akan, semoga perantau kami dimudahkan rejekinya dan senantiasa diberi kesehatan oleh Allah SWT," ujar Bupati Eka.

Hadir didalam penyerahan itu Asisten Administrasi Umum Jasrinaldi, Plh. Asisten Pemerintahan dan Kesra Arif Gani, Kepala Dinas Kominfo Yusrizal, Kaban BKD Rahmi Harun, Camat Rambatan Roza Melfita, Wali Nagari Rambatan Irzon, dan Wali Nagari Lima Kaum. (Rzl)

Admin :
Rizaldi